Evakuasi Seekor Monyet Meresahkan Pedagang dan Pengunjung di Lokasi Ex Pelabuhan Buleleng, Singaraja.
Minggu(22/5) Seekor monyet yang keberadaannya meresahkan warga yang ada di Rumah Makan/ Restaurant Ex Pelabuhan Buleleng akhirnya tertangkap juga. Selama lebih seminggu bagian Pusdalop Dinas Pemadam Kebakaran menerima laporan dari warga mengenai keresahan pedagang dan pengunjung terhadap monyet tersebut dan memohon untuk dilakukan penangkapan.
Sebelumnya Tim TRC beserta Regu Pemadam dengan berbagai cara berusaha untuk menangkap monyet namun dengan perlawanan agresif dan kelincahan dari monyet serta keterbatasan alat yang ada, Petugas gagal untuk melakukan evakuasi.
Akhirnya berakhir pada situasi sore hari ini selama sekitar -/+ satu jam, evakuasi penanganan dengan senjata andalan armada Pemadam Kebakaran, pasukan Damkar Pos Induk sektor Singaraja melakukan penyemprotan air pada monyet saat berada di atas atap rumah makan/ restaurant Ex Pelabuhan Buleleng hingga monyet itu jatuh tercebur ke laut dan anggota dengan sigap terbagi tugas berusaha menangkap dengan jaring. Alhasil monyet tersebut akhirnya bisa ditangkap dengan jala jaring perangkap dengan keadaan monyet masih hidup.
Monyet yang telah ditangkap, malam ini sudah diserahkan kepada petugas KSDA Buleleng untuk dirawat dan kemudian akan dilepas liarkan kembali ke alam bebas. Nihil korban jiwa dan luka-luka.