(0362) 21113
dinaspemadam.113@gmail.com
Dinas Pemadam Kebakaran

Api berasil dipadamkan oleh Masyarakat di Pasar Kebon

Admin damkar | 28 April 2019 | 347 kali

 

Terjadi kebakaran tadi siang Sabtu, 27 Apr 2019 pukul 13.30 wita, yg terbakar beberapa lapak/meja dagangan beserta isinya yg berada di lantai II PASAR KP.TINGGI Jl. Pulau Maluku Lingkungan Widya Sari Kelurahan Kp.Baru Kec. Buleleng. Lapak pedagang an. LUH GINASIH, umur 45 thn, pedagang, kebon Sari Gg.3 Kel.Kp.Baru yg menjual peralatan upakara Agama Hindu dan Lapak pedagang an. KOMANG JUNIARTINI, umur 32 thn, alamat lingk.Ketewel Kel.Penarukan yg menjual makanan ringan/camilan. Kronologi kejadian, api diperkiran muncul dan membesar pukul 13.15 wita, penyebabnya tdk diketahui, karena pasar tutup jam 12.00 wita dan Kepala Pasar pulang jam 13.00 wita shg tak seorangpun ada di tempat kejadian. Api pertama kali diketahui oleh Nengah Suweca, umur 58 thn, alamat Lingk.Kebon Sari yg berjualan makanan (chinese food) yg baru saja membuka dan menata dagangannya di depan pasar Kp.Tinggi, ybs sambil menghubungi Damkar berusaha memadamkan api dibantu beberapa masyarakat disana dgn menggunakan peralatan yg dimilikinya dan ada sana. Penanganan, Tim beserta 1 unit Mobil Damkar tiba dilokasi pukul 13.30 wita, namun tdk ada penanganan karena api sdh dpt dipadamkan oleh masyarakat. Kerugian menurut infomasi pemilik diperkirakan kurang lebih 3 juta rupiah, untuk korban luka dan jiwa nihil